Rabu, 31 Agustus 2016

20 Arti Mitos Tentang Kucing yang Beredar di Masyarakat

Ada juga mitos-mitos kucing yang beredar di masyarakat. Bahkan mitos-mitos ini banyak di percayai masyarakat. Padahal mitos itu bukan pakta dan belum tentu benar dan terbukti. Tapi walaupun hanya sebuah mitos, masyarakat banyak membicarakannya sampai akhirnnya takut pada beberapa kucing yang memiliki arti mitos yang buruk.

Contohnya saja kucing hitam, kucing hitam ini selalu dipercaya sebagai pembawa sial, berkaitan dengan penyihir, ilmu-ilmu gaib dan mistis, serta apalah saya tidak terlalu tau dunia seperti itu.

Arti Mitos Tentang Kucing yang Beredar di Masyarakat

Tapi di artikel ini saya akan khusus membahas dan membagikan informasi mitos-mitos yang banyak beredar dan dipercayai oleh masyarakat, diantaranya :

Arti mitos kucing menjilati anusnya
Makna : disarankan untuk segera menaburkan garam pada anus kucing ketika kucing anda sedang sibuk menjilati anusnya yang dilakukannya sampai berulang-ulang. menaburi garam sebenarnya sebagai penangkal penyakit-penyakit yang datang pada salah satu anggota keluarga kalian tidak akan muncul.

Arti mitos menabrak kucing hingga mati
Makna : bila di saat sedang berkendara kendaraan sampai menabrak kucing hingga kucing tersebut mati, itu petanda akan ada banyak peristiwa yang menimpa kita saat sedang berlalu lintas, kalian juga akan sering mengalami kesialan. Tetapi jika kucing yang kalian tabrak itu kalian kuburkan, maka kalian akan selamat.

Arti mitos kucing melompati jenazah
Makna : bila ada seekor kucing melompati jenazah, itu sering diyakini bisa menyebabkan jenazah terbangun dan bila jenazah tersebut memeluk orang yang ada di sekelilingnya, maka pelukan itu akan sangat sulit untuk bisa dilepaskan.

Arti mitos memukul kucing sampai ia terluka
Makna : bila kalian memukul seekor kucing sampai ia terluka, itu petandan rezeki berkurang. bila kucing tersebut tidak segera diobati maka rezeki dari keluarga orang yang melukai kucing akan semakin sedikit / berkurang selama dua bulan berturut-turut.

Arti mitos kucing pendatang yang menetap di rumah kita
Makna : jika pada suatu ketika datang seekor kucing tak bertuan dan kucing tersebut betah tinggal dirumah kita, itu petanda pemilik rumah akan segera mengalami nasib yang mujur.

Arti mitos kucing menjilati kaki kita
Makna : bila seekor kucing menjilati kaki majikan, itu petanda salah satu dari anggota keluarga kalian akan mendapat cukup rezeki dalam waktu tidak lebih dari 1 bulan, hal ini berlaku apabila tindakan ini bukan kebiasaan si kucing yang menjilati kaki majikannya.

Arti mitos memukul kucing sampai mati
Makna : disarankan untuk segera mandi keramas dengan tujuh macam bunga sebelum lewat 6 jam. Apabila kalian memukul kucing tersebut sampai mati. itu diyakini sebuah ritual sebagai menangkal kesialan selama 3 bulan berturut-turut.

Arti mitos kucing yang ingin menyerang kita
Makna : jika disaat dalam perjalanan kamu mendapati kucing yang ingin menyeberang kamu, tapi akhirnya kucing tersebut membatalkan diri dan kembali ketempat semula. itu petanda segala urusan yang sedang kamu kerjakan tidak akan pernah selesai / terselesaikan.

Arti mitos kucing hitam melintas di depan kita
Makna : bila ada seekor kucing yang tiba-tiba melintas di jalan kita dengan ciri-ciri kucing berbulu hitam total, itu petanda segala usaha dan urusan kalian akan menjadi sia-sia.

Arti mitos menabrak kucing sampai terluka
Makna : bila kalian menabrak seekor kucing sampai mengalami luka, itu petanda di dalam waktu dekat kalian akan terserang / mendapatkan sebuah penyakit berat, terkecuali kucing yang terluka itu kalian obati.

Arti mitos memelihara kucing hitam
Makna : jika ingin memelihara kucing hitam, disarankan untuk memelihara kucing hitam dengan warna putih dikeningnya, itu diyakini mampu membawa pengaruh baik untuk kita dalam mencari nafkah

Arti mitos bulu kucing sebagai jimat
Makna : untuk kemujuran, disarankan untuk tetap menyimpan dan juga mengantungi bulu kucing yang sudah dikeringkan. itu diyakini mampu pembawa keberuntungan untuk jimat dalam berjudi.

Arti mitos kucing beranak 7
Makna : jika kamu menemukan kucing peliharaan beranak tujuh. Itu petanda pemilik rumah bisa kaya raya.

Arti mitos kucing peliharaan beranak 9
Makna : jika kamu memiliki kucing peliharaan dan kebetulan saja beranak sembilan, itu petanda kamu akan selamat dunia akhirat dan akan kaya menjadi raya.

Arti mitos kucing beranak 4
Makna : jika pada suatu ketika kucing peliharaan beranak kucing belang empat. itu petanda pemilik rumah akan selalu selamat dan hidup sejahtera.

Arti mitos kucing beranak 3
Makna : jika suatu ketika kucing peliharaan kita beranak belang tiga. itu petanda kita akan mendapatkan cukup rejeki dalam waktu dekat.

Arti mitos kucing hitam yang melompat ke tempat tidur orang yang sedang sakit
Makna : jika terdapat kucing berwarna hitam yang melompat ke atas tempat tidur seseorang yang sedang mengalami sakit, itu petanda kematian akan segera datang kepada orang yang sakit tersebut.

Arti mitos melihat kucing hitam sedang menyebrang saat bulan purnama
Makna ; jika di dalam perjalanan  tiba-tiba seseorang melihat seekor kucing hitam yang sedang menyeberang pada saat bulan purnama, itu petanda orang yang melihat kucing tersebut akan terserang wabah penyakit.

Arti mitos mimpi melihat kucing mengalami kecelakaan atau bermimpi kucing mati
Makna : Itu artinya kamu akan menyaksikan sebuah masalah / konflik.

Arti mitos mimpi memberi makan dan minum kucing
Makna : Itu petanda akan mendapatkan kabar baik.

Daftar di atas adalah kumpulan mitos kucing yang cukup terkenal dan beredar luas di masyarakat. Sebenarnya tidak hanya sebatas 20 mitos kucing, bahkan mitos kucing bisa ada 100 dan bahkan mencapai 1000 jika kita lihat lebih teliti dari hal-hal terkecil.

Tag :
Mitos kucing yang baik
Mitos kucing hitam
Mitos mimpi tentang kucing
Mitos kucing yang buruk
Mitos-mitos kucing yang beredar luas
Mitos tentang kucing di kalangan masyarakat
Kumpulan mitos kucing yang beredar di masyarakat

Share this

0 Comment to "20 Arti Mitos Tentang Kucing yang Beredar di Masyarakat"

Posting Komentar